Monday 18 June 2012

Resep Masakan Sup Susu Kedelai

Resep Masakan Sup Susu Kedelai
 Sup Susu Kedelai

Resep Masakan Sup Susu Kedelai - Sup Susu Kedelai ini mengandung banyak protein, sangat bagus untuk konsumsi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan. Namun ada yang harus diperhatikan agar bahan berprotein dalam Sup Susu Kedelai ini tidak rusak, yakni jangan memasaknya terlalu di atas api.

Bahan Sup Susu Kedelai :
  • Wortel, 1 buah, potong dadu 1cm, rebus
  • Kapri, 15 buah, potong dua bagian, rebus
  • Jagung manis pipil, 5 sendok makan, rebus
  • Tepung maizena, 2 sendok makan, larutkan dengan sedikit air
  • Susu kedelai, 750 ml
  • Seledri, 2 tangkai, cincang halus
  • Margarin, 2 sendok makan
Bumbu Sup Susu Kedelai :
  • Bawang putih, 3 siung, cincang
  • Bawang bombay, 1/2 buah, cincang
  • Kaldu ayam bubuk, 1 sendok teh
  • Garam, secukupnya
  • Gula pasir, secukupnya
  • Merica bubuk, 1 sendok teh
Cara membuat Sup Susu Kedelai :
  1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  2. Tuang susu kedelai, masak di atas api sedang sambil diaduk hingga mendidih.
  3. Masukkan wortel, kapri, jagung manis dan bumbu lainnya. Aduk rata.
  4. Tuang larutan maizena, masak sambil diaduk hingga mendidih. Angkat.
  5. Tuang sup dalam mangkuk saji, taburi bagian atasnya dengan seledri cincang.
  6. Sajikan hangat.
Untuk 3 porsi

No comments:

Post a Comment